27 Sep 2018

Deklarasi Damai Menyambut Pilpres Dan Pileg Tahun 2019 Di Polres Salatiga

Sabtu tanggal 22 September 2018 pukul 09.15 WIB di lapangan Bhayangkara Polres Salatiga  berlangsung kegiatan Apel Deklarasi dan doa bersama dalam rangka mewujudkan pemilihan Presiden dan pemilihan Legislatif tahun 2019 yang aman dan sejuk di Kota Salatiga yang dipimpin oleh ketua KPU Salatiga (Dra.Putnawati) yang diselenggarakan Polres Salatiga yang diikuti lebih kurang 150 orang. 

Dalam sambutannya Ketua KPU Salatiga menyampaikan,"Keberhasilan penyelenggaraan dan pemilihan umum tidak saja ditandai dengan terpilihnya bapak ibu sebagai calon terpilih anggota DPRD Kota Salatiga pada saatnya nanti, namun keberhasilan tersebut harus dibarengi dengan spirit berdemokrasi yang baik dan santun, proses pelaksanaan tahapan yang lancar dallam situasi yang kondusif,Melalui kegiatan ini akan menjadi spirit untuk mewujudkan penyelenggaraan pemilu yang LUBER, JURDIL, AMAN, DAMAI dan sejuk di Kota Salatiga,Selanjutnya bahwa saya sebagai penyelenggara pemilu hanyalah pelaksana regulasi pelayanan masyarakat oleh karena itu ijinkan kami komisi pemilihan umum Kota Salatiga untuk menjadi penyelenggara yang profesional dan berintegritas dengan taat pada aturan.

Hadir dalam kegiatan tersebut,Walikota Salatiga Yulianto SE., M. M,Dandim 0714/Salatiga Letkol Inf Prayogha Erawan,Kapolres Salatiga Akbp Yimmy Kurniawan S.I.K., M.H., M.I.K
FKUB Salatiga,Ketua KPU salatiga Dra. Putnawati, Ketua Bawaslu Salatiga Agung Ari Mursito SE,Para pimpinan partai peserta pemilu 2019 serta Tokoh agama dan tokoh masyarakat. Senin (24/09)#pendim 0714

Tidak ada komentar:

Posting Komentar