1 Feb 2021

Pembagian Masker oleh Danramil Ungaran

 



Koramil 14 Ungaran membagikan masker kepada masyarakat yang berada di wilayah Pasar Babadan Kecamatan Ungaran Barat yang dipimpin langsung oleh Waka Polres Semarang Kompol Ruri, Danramil Ungaran Kapten Inf Sunarno, Camat, Kapolsek dan Satpol PP Kabupaten Semarang.
 

    Penerapan protokol kesehatan menjadi kunci penting pencegahan penyebaran Covid-19. Cara itu bisa dimulai dari kedisiplinan di dalam rumah, terutama jika salah satu anggota keluarga aktif beraktifitas di luar rumah terutama di lingkungan pasar yang sangat rentan percepatan penularan Covid-19. Lingkungan yang banyak sampah dan perputaran uang dari satu orang ke orang lain, kadangkala orang lalai terhadap protocol kesehatan yang ada. Hal ini mendorong pihak TNI bekerjasama dengan instansi terkait melaksanakan himbauan tentang perlunya melaksanakan protokol kesehatan terutarama saat berada di luar rumah,  selain melakukan himbauan rombongan juga membagikan masker secara gratis kepada masyarakat yang berada di Pasar Babadan Ungaran.

 

    Hal ini mendapatkan sambutan yang baik warga yang sedang melaksanakan aktifitas jual beli maupun kegiatan yang lain saat di Pasar Babadan, Menurut bapak Suparjo yang ditemui oleh Tim Pendim 0714/Salatiga mengatakan bahwa yang bersangkutan mengucapkan terima kasih Karena telah diingatkan dan diberi masker oleh Bapak TNI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar