26 Agu 2020

Pelihara Tradisi Leluhur "Dawuhan" Sertu Maryono Hadir Di Tengah Warga

 


Sidorejo,Salatiga-Acara tradisi Kirim dawuhan merupakan budaya Jawa warisan leluhur yang sampai saat ini masih dilestarikan oleh para petani Desa Desa di wilayah Salatiga.

Sebagai bentuk partisipasi, Babinsa Kauman Kidul Koramil 01/Kota Sertu Maryono bersama Babinkamtibmas Kauman Kidul secara bersamaan  hadir dalam acara  tersebut yang bertempat sawah poktan Ringin agung Batur, Kel Kauman kidul Kec. Sidorejo Salatiga,Sabtu (22/08)

Kegiatan sedekah bumi berupa kirim dawuhan ini rutin dilaksanakan setiap satu tahun sekali oleh masyarakat yang ada di wilayah kecamatan Sidorejo pada umumnya dan khususnya warga masyarakat yang masih melestarikan budaya tradisi kirim dawuhan tersebut.

Hadir dalam kegiatan tersebut unsur tiga pilar Bhabinkamtibmas, Kades/Kalur, Babinsa dan tokoh beserta seluruh warga masyarakat setempat.

Semua acara ini di selenggarakan tidak lain wujud syukur para petani kepada Allah SWT atas karunianya berupa air yang melimpah, sehingga para petani bisa bercocok tanam dan Semoga hasilnya melimpah ruah dan barokah,” Ungkap Kades Kauman Kidul

Tidak ada komentar:

Posting Komentar