12 Agu 2019

Upacara Penutupan TMMD Sengkuyung Tingkat Kota Salatiga






Salatiga-upacara Penutupan TMMD Sengkuyung tahap ll tahun 2019 tingkat Kota Salatiga, yang digelar di  Lapangan Nobo Tengah Rt 07 Kelurahan Noborejo Kecamtan Argomulyo Kota Salatiga, Kamis (08/08/2019).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolres Salatiga AKBP Gatot Hendro Hartono, SE.,M.Si Komandan Upacara Kapten Arh Sunaryo Danrami 01/Kota Dim 0714/Salatiga diselenggarakan oleh Staf Ter Kodim 0714 /Salatiga yang diikuti ± 400 orang. 


TMMD Sengkuyung Tahap II tingkat kota Salatiga ini menyelesaikan Sasaran Fisik dan Non Fisik seperti yang sudah di targetkan,Sasaran Fisik:

1) Pekerjaan Betonisasi Jalan penghubung antara RT 01 RWV dengan RT 01, 04 RW VI Kel. Noborejo Kec. Argomulyo Kota Salatiga dengan Panjang ± 573 meter, Lebar  3 meter dan Tebal 20 cm.

2) Pekerjaan Pembuatan saluran dengan Panjang 40 meter,Lebar 0,6 meter, dan Tinggi 0,5 meter.

b. Sasaran non fisik berupa penyuluhan meliputi: PPBN dan Wasbang,Narkoba dan Kamtibmas,Hukum Perlindungan masyarakat ,Sertifikat Tanah, Agama,Usaha kecil dan Menengah,Pertanian ,KB. dan Kesehatan, Ketrampilan, serta  Hiburan rakyat.


Membacakan amanat dari Pangdam IV/Diponegoro,Kapolres Salatiga mengatakan,TMMD ke105 tahun 2019 kali ini mengambil tema “Melalui TMMD Membangun Untuk Meningkatkan Kesejahtraan Masyarakat." Makna yang terkandung dan tema tersebut adalah bahwa TNI bersama dengan Pemerintah Daerah dan masyarakat, secara bersama sama melaksanakan proses percepatan pembangunan terhadap fasilitas umum dan fasilitas  sosial untuk meningkatkan  kesejahteraan masyarakat. 

Pembangunan sasaran fisik berupa pembangunan/rehab Infrastruktur . sarana transportasi berupa jalan, jembatan. saluran irigasi . renovasi dan pembangunan rumah Ibadah, sekolah, rehabilitasi rumah tidak layak huni sarta pembangunan sarana sanitasi warga. Selain pencapaian program sasaran fisik  di atas, juga  di imbangi dengan pencapaian sasaran non fisik barupa penyuluhan bela negara. penyuluhan bahaya narkoba, penyuluhan pertanian, penyuluhan peternakan, penyuluhan kesehatan dan IaIn-laln. (Pendim0714)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar