28 Agu 2019

Dandim Salatiga bertindak Selaku Irup Pelaksanaan Upacara Bendera



Bertempat di lapangan , Pada hari Sabtu tanggal 17 Agustus 2019  pukul 16.30 Wib dilaksanakan kegiatan Lapangan Stadion Pandanaran Kel. Wujil Kec. Bergas Kab. Semarang telah berlangsung kegiatan Upacara Serenade dan Penurunan Bendera Kebangsaan Merah Putih dalam rangka Peringatan HUT ke 74 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2019 Tingkat Kab. Semarang . dengan Tema " SDM Unggul Indonesia Maju ".

Komandan Kodim 0714/Salatiga Letkol Inf Prayoga Erawan selaku Inspektur upacara penurunan bendera pada sore tadi yang diikuti sekitar 1000 orang peserta, para pejabat serta tamu undangan yang hadir Forkompimda Kab. semarang,Dr Mundjirin Es Spog , Bupati Semarang. , OPD Kab.semarang, Ketua DPRD Kab. Semarang, Perwira TNI dan Polri, Muspika Se Kab. Semarang, Veteran pejuang 45 baik dari TNI dan Polri,Toga dan Tomas kab Semarang, Perwakilan Kepala Desa dan tamu undangan dari unsur masyarakat lainnya.

Sedangkan susunan pasukan upacara terdiri dari,Satsik Ajendam IV /Dip  1 SST.
Paduan suara koors dari Siswa - siswi SMU N 1 Ungaran , 1 SST, Pa Polres Semarang 1 SST, Yon Kav 2 / TC, 1 SST,Yon Zipur 4 / TK , 1 SST, Kodim 0714/ Salatiga 1 SST,Polres Semarang , 3 SST Dishub Kominfo, 1 SST  Satpol PP , 1 SST,. Damkar 1 SST,. Linmas , 1 SST,2. Korpri , 3 SSK, PGRI , 3 SSK,. Organisasi Wanita , 1 SSK, Organisasi Pemuda , 1 SSK, Mahasiswa Gabungan , 1 SST, OSIS SMA/SMK , 2 SSK, OSIS SMP , 2 SSK,.  Pramuka SMA/SMK , 2 SSK, Pramuka SMP , 2 SSK.

Untuk menambah semangat serta mengingat kembali lagu perjuangan, sebelum upacara Penurunan Bendera Merah Putih HUT Kemerdekaan RI ke-74 th 2019 pada Pukul 15.00 sd 16.30 Wib dilaksanakan/dimeriahkan oleh kegiatan Aubade /Serenade untuk memberikan penghormatan khusus pada sore tadi.(Pendim0714)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar