Anggota Kodim 0714/Salatiga dari TNI dan ASN melaksanakan Upacara Bendera di halaman Kodim 0714/Salatiga,bertindak selaku Komandan Upacara Kapten Czi Tarji Danramil 14/Ungaran,pembaca UUD 1945, Pengucap Sapta Marga serta pembaca Panca Prasetya KORPRI adalah anggota Koramil 14/Ungaran, Senin 19 Februari 2018 pukul 07.00 WIB.
Kepala Staf Kodim 0714/ Salatiga Mayor Kav Burhanuddin. ST selaku Inspektur Upacara membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat yang pada garis besarnya mengajak para Prajurit TNI dan ASN untuk memikul Tugas dan Tanggung jawab yang tidak ringan untuk menjaga kepercayaan tinggi yang diberikan masyarakat Indonesia kita semuanya,hal ini tentu saja menuntut untuk senantiasa menjaga dan meningkatkan kinerja dan pengabdian kita kepada masyarakat, Bangsa dan Negara dalam segala bidang.
Dalam sambutan tambahan Mayor Burhanuddin.ST mengajak seluruh Anggota Kodim 0714/Salatiga khususnya agar senantiasa bersikap profesional dalam menjalankan tugas sehari hari,laksanakan tugas dengan ikhlas dan dedikasi yang tinggi. Selasa (20/02)#pendim0714
21 Feb 2018
Home
Unlabelled
Kasdim 0714/Salatiga Bertindak Selaku Inspektur Upacara Bendera
Kasdim 0714/Salatiga Bertindak Selaku Inspektur Upacara Bendera
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar