Salatiga, "Terima Kasih atas sumbangsih, kerja keras serta segala hal yang baik yang sudah dilakukan oleh Kapten Inf Sungatno dan Kapten Inf Warjo Supriyadi selama melaksanakan dinas di Kodim 0714/Salatiga, atas nama pribadi saya menyampaikan penghargaan yang setinggi tingginya atas segala upaya yang dilakukan untuk Satuan ini, Semoga memasuki masa MPP ini senantiasa di berikan kesehatan dan kesejahteraan" Hal ini yang disampaikan oleh Komandan Kodim 0714/Salatiga Letkol Kav Asjur Bahasoan pada Acara Pelepasan Danramil 01/ Kota dan Danramil 03/Getasan yang memasuki masa MPP.
Acara Pelepasan ini dilaksanakan di Aula Makodim 0714/Salatiga pada hari Jumat pukul 13.00 Wib yang di hadiri oleh Seluruh Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 0714/Salatiga, Ibu Ibu Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Cabang xxxv/Kodim 0714/Salatiga,serta perwakilan Anggota TNI dan PNS Kodim 0714/Salatiga.
Dalam kesempatan ini Dandim 0714/Salatiga memberikan kenangan berupa miniatur Patung Prajurit dan diikuti oleh paguyuban Perwira Kodim 0714/Salatiga yang memberikan kenang kenangan berupa lukisan, acara berlangsung penuh rasa kekeluargaan dan keakraban. Senin (20/03)#pendim0714
Tidak ada komentar:
Posting Komentar